Triyantini, Oki (2017) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN STRES PADA MAHASISWA TINGKAT AKHIR S1 ILMU KEPERAWATAN DI STIKES WIDYA HUSADA SEMARANG. Other thesis, Universitas Widya Husada Semarang.
Text (FULL PAPER)
Oky Triyantini 1307044.pdf - Published Version Download (73MB) |
Abstract
Latar Belakang : Pada tingkat akhir S1 Ilmu Keperawatan, banyak mahasiswa mengalami stres. Faktor yang menyebabkan stres, seperti faktor pribadi, faktor keluarga dan faktor akademik. Studi pendahuluan yang dilakukan pada tanggal 7 Desember 2016, didapatkan 80 % mahasiswa mengalami stres yang ditandai dengan nafsu makan menurun, sakit kepala, insomnia dan mudah sakit. Metode Penelitian : 76 responden diambil dari mahasiswa tingkat akhir S1 Ilmu Keperawatan dengan teknik Total Sampling serta memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Uji hubungan variabel menggunakan uji Rank Spearman. Hasil : Terdapat 50% mahasiswa mengalami stres karena faktor pribadi, 6,6% mahasiswa mengalami stres karena faktor keluarga, 73,7% mengalami stres karena faktor akademik dan 87,4% mahasiswa mengalami stres dengan rentang ringan sampai sedang. Kesimpulan : Ada hubungan antara faktor pribadi, faktor keluarga, faktor akademik dengan stres pada mahasiswa tingkat akhir.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | faktor-faktor stres, stres, mahasiswa tingkat akhir S1 Ilmu Keperawatan |
Subjects: | R Medicine > RC Internal medicine |
Divisions: | Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > S1 Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 21 Jun 2022 06:47 |
Last Modified: | 27 Jan 2023 07:09 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/941 |
Actions (login required)
View Item |