SETIANINGRUM, CAHYANI (2021) PENGARUH EDUKASI PROTOKOL KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN PERILAKU PENCEGAHAN COVID-19 DI PONDOK PESANTREN APIK (Asrama Perguruan Islam) KALIKONDANG. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.
Text (Full Paper)
CAHYANI SETIANINGRUM.pdf - Published Version Download (49MB) |
Abstract
Latar belakang: Corona Virus Disease (COVID-19) merupakan virus yang mengganggu sistem pernafasan manusia dengan manifestasi ringan maupun berat tergantung dari prognosis penyakit yang diderita oleh penderita. Virus ini meyebar melalui droplet dan sentuhan barang oleh penderita. Kasus penyebarannya semakin hari semakin meningkat hingga menyebabkan kematian apabila tidak ditangani dengan segera. Tindakan yang dilakukan untuk mencegah penyebaran virus ini dengan penerapan edukasi protokol kesehatan (5M) guna meningkatkan pengetahuan dan perilaku santri. Tujuan penelitian: Untuk mengetahui pengaruh edukasi protokol kesehatan terhadap pengetahuan dan perilaku pencegahan COVID-19 di pondok pesantren APIK (Asrama Perguruan Islam) Kalikondang sebelum dan sesudah diberikan edukasi. Desain penelitian: Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan rancangan one-group pretest-posttest design. Perlakuan dengan menggunakan media booklet. Sampel pada penelitian ini sebanyak 36. Analisis data bivariat mengunakan uji beda Wilxocon. Hasil: Ada pengaruh edukasi protokol kesehatan terhadap pengetahuan dan perilaku pencegahan COVID-19 di pondok pesantren APIK (Asrama Perguruan Islam) Kalikondang. Saran: Diharapkan santri senantiasa menerapkan protokol kesehatan (5M) guna mencegah rantai penyebaran vius ini.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | COVID-19, 5M, Knowledge, Behavior |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > S1 Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 14 Apr 2022 03:52 |
Last Modified: | 31 Jan 2023 08:38 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/511 |
Actions (login required)
View Item |