MBESI, ALFIANUS JOU (2023) RANCANG BANGUN VITAL SIGNS (NIBP,BPM DAN SPO2) BERBASIS ARDUINO MEGA2560. Diploma thesis, Universitas Widya Husada.
Text (full text)
ALFIANUS JOU MBESI.pdf - Published Version Download (44MB) |
Abstract
Pemeriksaan tanda–tanda vital merupakan kegiatan pemeriksaan yang dilakukan oleh tenaga medis yang bertujuan untuk mengetahui gangguan, kelainan atau perubahan pada sistem organ, dan kesehatan pasien. Proses pemeriksaan yang dilakukan pada umumnya masih secara manual sehingga memungkinkan adanya kesalahan pembacaan (human error). Oleh karena itu dibuat suatu alat vital signs dengan sistem digital yang dapat mengurangi kesalahan dalam pembacaan parameter khususnya NIBP, SPO2, dan BPM sehingga memudahkan tenaga kesehatan untuk berkerja lebih cepat, membantu proses pembacaan data, serta mengurangi kesalahan identifikasi kepada pasien. Perancangan vital signs ini memanfaatkan sensor tekanan MPS20n0040 untuk pembacaan besar tekanan darah dan sensor MAX30100 untuk pembacaan jumlah denyut jantung setiap beat perminute (BPM) dan saturasi perifer kadar oksigen (SPO2) secara terintegrasi. Pemrosesan data menggunakan mikrokontroler Arduino Mega dengan kapasitas memori lebih besar daripada papan Arduino lain sehingga dapat melakukan monitoring secara realtime, sedangkan output visual menggunakan LCD TFT(Transistor Film Tipis). Metode pengujian dilakukan dengan membandingkan hasil pembacaan pada alat penulis dengan alat kalibrator berupa vital signs simulator dan SPO2 functional TESTER. Hasil pengujian parameter NIBP memiliki nilai rata-rata keakurasian sebesar 98,73,96,35%, pada parameter BPM memiliki nilai rata-rata error sebesar 97,76 %, pada parameter SPO2 memiliki nilai rata-rata error sebesar 97,02 %. Hasil pengujian memiliki nilai perbedaan yang tidak terlalu signifikan berbeda dengan batas tolerasi ± 10% sehingga tingkat faktor kesalahan pengukuran semakin kecil dan menjadikan kualitas pengambilan data semakin baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Vital Sign, MPS20n0040, MAX30100, Arduino Mega, LCD TFT |
Subjects: | R Medicine > RV Botanic, Thomsonian, and eclectic medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan dan Keteknisian Medik > D3 Teknik Elektro Medik |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 30 Nov 2023 04:02 |
Last Modified: | 30 Nov 2023 04:02 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/2153 |
Actions (login required)
View Item |