PENERAPAN DIET 3J UNTUK MENGATASI KETIDAKSTABILAN KADAR GLUKOSA DARAH PADA PASIEN DM TIPE 2

SAHWA, ALIFIA DIANI (2022) PENERAPAN DIET 3J UNTUK MENGATASI KETIDAKSTABILAN KADAR GLUKOSA DARAH PADA PASIEN DM TIPE 2. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (FULL PAPER)
ALIFIA DIANI SAHWA.pdf - Published Version

Download (58MB)

Abstract

Diabetes Melitus tipe 2 ialah gangguan metabolisme dari sistem endokrin yang diketahui melalui ketidakseimbangan kadar glukosa darah. Penyakit ini bisa dicegah melalui cara mengubah gaya hidup serta kebiasaan mengonsumsi makanan menjadi sehat dan bergizi seimbang seperti dengan diet 3J (jumlah, jenis, dan jadwal). Diet 3J merupakan diet dengan tepat jadwal, tepat jenis, dan tepat jumlah. Manfaat dari diet 3J adalah untuk mengontrol kadar glukosa darah, mencegah obesitas dan mencegah berbagai macam penyakit komplikasi yang disebabkan pola makan yang tidak sehat. Tujuan studi kasus ini yaitu untuk menyusun resume asuhan keperawatan pada pemberian diet 3J guna mengatasi ketidakstabilan kadar glukosa darah terhadap pasien DM Tipe 2. Jenis penelitin ini ialah deskriptif beserta metode studi kasus dengan wujud rancangan one group pretest-posttest. Subyek studi kasus tersebut ialah dua pasien dengan riwayat diabetes melitus dengan kadar GD 2 jam setelah makan > 200 mg/dL, belum pernah mendapatkan konseling gizi mengenai diet 3J, bisa berkomunikasi secara optimal, serta bersedia menjadi responden. Hasil studi kasus ini didapatkan bahwa diet 3J mampu menurunkan kadar Glukosa darah terhadap pasien DM tipe 2.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: diet 3J, diabetes mellitus tipe 2, ketidakstabilan glukosa darah
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > D3 Keperawatan
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 17 Oct 2022 02:50
Last Modified: 30 Jan 2023 07:18
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1502

Actions (login required)

View Item View Item