Imran, Muhamad (2022) PENERAPAN KOMPRES WATER TEPID SPONG TERHADAP PENURUNAN SUHU TUBUH ANAK DENGAN HIPERTERMIA DI KELURAHAN KRAPYAK RT 04 RW 05 SEMARANG BARAT. Other thesis, Universitas Widya Husada Semarang.
Text (FULL PAPER)
KIAN - MUHAMAD IMRAN .pdf - Published Version Download (23MB) |
Abstract
Latar Belakang : Demam adalah suhu tubuh meningkat di atas normal. Demam adalah keadaan ketika suhu tubuh meningkat melebihi suhu tubuh normal. Demam dapat disebabkan oleh gangguan otak atau akibat bahan toksin yang mempengaruhi pusat pengaturan tubuh. Demam terkadang dianggap keadaan sakit yang sepele oleh orangtua, tetapi dalam keadaan tertentu demam dapat mengakibatkan dehidrasi dan kejang demam bahkan berisiko ke arah penyakit serius. Infeksi bakteri maupun virus dapat menyebabkan demam pada anak,untuk penanganannya dapat dilakukan dengan terapi farmakologi (antipiretik) dan terapi non farmakologi seperti kompres hangat, Water Tepid Sponge (Teknik seka), terapi cairan dengan memperbanyak minum, tidak menggunakan pakaian tebal, berada dalam ruangan bersuhu normal cukup efektif dalam menurunkan suhu tubuh Metode Penelitian : Jenis penelitian yang digunakan adalah metode Desain pra-eksperimental dengan jumlah subjek 4 ,rancangan pra-pascates dalam satu kelompok pra-post test design yaitu menggunakan penerapan sebab akibat dengan cara melibatkan satu kelompok subjek. Kelompok subjek diobservasi sebelum dilakukan intervensi, kemudian diobservasi lagi setelah intervensi. Instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi dan SOP dengan analisis deskriptif. Kriteria inklusinya yaitu pasien dalam keadaan demam,kompres water tepid sponge, Pasien anak – anak, sedangkan kriteria ekslusinya yaitu subjek yang tidak ada dalam pelaksanaan studi kasus Hasil : dapatkan hasil yaitu perbedaan pada klien sebelum diberikan terapi kompres Water Tepid Sponge dengan sesudah di berikan teapi kompres Water Tepid Sponge memiliki penurunan suhu tubuh rata – rata 1 ℃ sampai 1,2 ℃ Implikasi : teknik kompres hangat yang menggabungkan teknik kompres blok pada pembuluh darah besar superfisial dengan teknik seka menunjukkan bahwa kompres water tepid sponge sebelum diberikan intervensi peneraapan water tepid sponge: penerapan kompres water tepid sponge setelah diberikan intervensi mengalami penurunan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kompres water tepid sponge pada anak |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > Pendidikan Profesi Ners |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 08 Aug 2022 08:10 |
Last Modified: | 27 Jan 2023 07:42 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1133 |
Actions (login required)
View Item |