Prosedur Pemeriksaan Radiorafi Os Knee Joint Dengan Kasus Osteoarthritis

Kurniawan, Budi (2021) Prosedur Pemeriksaan Radiorafi Os Knee Joint Dengan Kasus Osteoarthritis. Diploma thesis, Fakultas Kesehatan Dan Keteknisian Medis.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Menurut Bontrager, Osteoarthritis merupakan suatu penyakit sendi degeneratif dengan karakteristik berupa terjadinya kerusakan pada cartilage. Osteoarthritis juga disebut degenerative joint disease, yaitu peradangan pada joint atau sendi yang ditandai dengan berdegeneratifnya tulang rawan dan disertai dengan adanya hypertrophic susunan tulang. Menurut Gerontology, Osteoartritis lutut adalah salah satu yang paling umum penyakit sendi degeneratif kronis terkait usia menyebabkan degradasi khas tulang rawan dan berkurangnya bagian sendi yang terkena. Knee OA telah dianggap sebagai penyakit 'keausan' untuk waktu yang lama. Menurut Bontrager, proyeksi yang digunakan dalam pemeriksaan Knee OA adalah proyeksi Antero-Posterior, proyeksi Lateral, serta proyeksi Antero-Posterior Bilateral Weight Bearing. Metode penelitian ini merupakan kualitatif dengan pendekatan studi literature yang merangkum beberapa literatur yang relevan dengan tema teknik radiografi pada kasus Osteoarthritis. Dalam penelitian ini penulis mencari sumber literatur yang hendak dijadikan bahan penelitian dengan mencari jurnal di situs karger, NCBI dan WJR. Penelitian ini dimulai dengan materi hasil penulisan yang secara sekuensi diperhatikan dari yang paling relevan, relevan, dan cukup relevan. Kemudian membaca text book atau abstrak setiap jurnal terlebih dahulu untuk memberikan penilaian apakah permasalahan yang dibahas sesuai dengan yang hendak dipecahkan sesuai dengan tema yang diangkat. Mencatat poin-poin penting dan relevansinya dengan permasalahan penelitian. Waktu yang digunakan dalam penelitian ini dari bulan Desember 2020 sampai bulan Juni 2021. Berdasarkan kajian pustaka yaitu jurnal internasional menurut Marius C.Wick , Hillary J. Braun dan Lisa Sheehy mengenai modalitas radiografi knee joint dengan kasus osteoarthritis maka penulis menyimpulkan bahwa masing-masing jurnal pada pemeriksaan knee joint dengan kasus osteoarthritis modalitas radiologi yang digunakan yaitu radiologi konvensional. Penulis menyarankan untuk menggunakan radiografi konvensional dalam diagnosis awal, namun perlu ditambah dengan metode lain seperti MRI untuk menutup kerkurangan dari radiografi konvensional dalam keakuratan gambar radiograf, akan tetapi dengan mengkombinasikan dengan MRI biaya yang dibutuhkan lebih besar jika dibandingkan dengan hanya menggunakan radiografi konvensional.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Prosedur Pemeriksaan, Knee Joint, Osteoarthritis
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan dan Keteknisian Medis > D3 Teknik Rontgen
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 19 Nov 2021 06:54
Last Modified: 18 Mar 2022 03:15
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/62

Actions (login required)

View Item View Item