DJERAMUN, FERNANDO WAKU (2021) SIMULASI ALAT MONITORING GAS SENTRAL MELALUI BLUETOOTH. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.
Text (Full Paper)
FERNANDO WAKU DJERAMUN.pdf - Published Version Download (33MB) |
Abstract
Monitoring instalasi gas sentral melalui Bluetooth. Memonitoring instalasi gas sentral sangat diperlukan untuk memantau isi dari setiap gas-gas medis yang diperlukan pada rumah sakit pada umumnya dan bagaimana jika teknisi dapat memonitoring isi dari gas sentral dari jarak jauh tanpa harus datang langsung ke ruangan gas sentral. Hal tersebut yang menjadi sumber inspirasi tugas akhir ini yaitu “Simulasi Alat Monitoring Gas Sentral Melalui Bluetooth”. Metode yang digunakan adalah perancangan alat mulai dari proses pengumpulan data hingga modul yang akan digunakan. Dalam metode ini penulis mencari data tentang modul yang akan dipakai dan merancang sistem alat serta perhitungan keakurasian pada alat. Kesimpulan pada alat menunjukkan bahwa alat bekerja dengan baik dan tekanan dari gas medis dapat dipantau melalui LCD pada alat dan Smartphone yang terkoneksi pada alat melalui Bluetooth. Berdasarkan hasil pengukuran dan pengujian modul alat diperoleh hasil pengukuran tekanan oksigen pada tabung oksigen. Untuk pengukuran output tekanan pada sensor 1 mendapatkan nilai keakurasian sebesar 99,47%. Untuk pengukuran output tekanan pada sensor 2 mendapatkan nilai keakurasian sebesar 99,34%. Hasil pengukuran pada titiktitik pengukuran yang direncanakan masih masuk toleransi yang ada. Berdasarkan hasil perhitungan pada alat didapatkan persentase kesalahan sebesar 0,59% dan memiliki tingkat keakurasian alat sebesar 99,41%.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | gas sentral, simulasi, monitoring, dan Bluetooth |
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan dan Keteknisian Medik > D3 Teknik Elektro Medik |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 07 Apr 2022 04:06 |
Last Modified: | 31 Jan 2023 03:19 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/440 |
Actions (login required)
View Item |