EFEKTIVITAS PENGGUNAAN APLIKASI SIMPUS DENGAN METODE TEORI TERPADU PENERIMAAN DAN PENGGUNAAN TEKNOLOGI DI PUSKESMAS LAMPER TENGAH KOTA SEMARANG, PROVINSI JAWA TENGAH

ENVIRANI, SHENNIS RONA (2024) EFEKTIVITAS PENGGUNAAN APLIKASI SIMPUS DENGAN METODE TEORI TERPADU PENERIMAAN DAN PENGGUNAAN TEKNOLOGI DI PUSKESMAS LAMPER TENGAH KOTA SEMARANG, PROVINSI JAWA TENGAH. Other thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (Full Paper)
SHENNIS RONA ENVIRANI.pdf - Published Version

Download (69MB)

Abstract

ABSTRAK Shennis Rona Envirani Efektivitas Penggunaan Aplikasi SIMPUS Dengan Metode Teori Terpadu Penerimaan dan Penggunaan di Puskesmas Lamper Tengah Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. 3 lampiran depan + 138 halaman + 2 tabel + 8 gambar + 27 lampiran akhir Latar Belakang: Sistem Informasi Manajemen Puskesmas (SIMPUS) sebagai mekanisme pelayanan kesehatan dasar di puskesmas menerapkan komputerisasi dalam seluruh proses pelayanan kepada pasien dilakukan secara online (elektronik), pelayanan kesehatan berbasis Informasi Teknologi (IT) SIMPUS, mempercepat proses pelayanan mulai dari pendaftaran, pemeriksaan, hingga pemberian obat serta laporan bulanan. Tujuan: Tujuan dari Penelitian ini adalah utuk mengetahui efektivitas penggunaan aplikasi SIMPUS di Puskesmas Lamper Tengah dari aspek harapan kinerja (Performace Expectancy), harapan upaya (Effort Expectancy), pengaruh sosial (Sosial Influence), dan kondisi fasilitas (Facilitating Conditions). Metode penelitian: Metode penelitian yang dilakukan oleh peneliti ini yaitu metode kualitatif deskriptif, yaitu penelitian yang dilakukan terhadap sekumpulan objek bertujuan untuk melihat gambaran fenomena (termasuk kesehatan) yang terjadi didalam suatu populasi tertentu. Hasil dan Kesimpulan: Penggunaan SIMPUS di Puskesmas Lamper Tengah sudah berjalan efektif ditinjau dari aspek harapan kinerja (performance expectancy). Kemudahan penggunaan SIMPUS di Puskesmas Lamper Tengah sudah berjalan efektif ditinjau dari aspek harapan upaya (effort expectancy). Penggunaan SIMPUS dikatakan efektif ditinjau dari aspek pengaruh sosial (social influence). Penggunaan SIMPUS di Puskesmas Lamper Tengah sudah berjalan efektif ditinjau dari aspek kondisi fasilitas (facilitating conditions).

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: SIMPUS, Efektivitas, Metode UTAUT
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > S1 Informatika Medis
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 24 Oct 2024 07:46
Last Modified: 24 Oct 2024 07:46
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/2381

Actions (login required)

View Item View Item