LESTARI, ANNISA AYUNI (2023) TEKNIK PEMERIKSAAN RADIOGRAFI PEDIS DENGAN INDIKASI FRAKTUR DI INSTALASI RADIOLOGI RSUD dr. GUNAWAN MANGUNKUSUMO AMBARAWA. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.
Text (FULL TEXT)
ANNISA AYUNI LESTARI .pdf - Published Version Download (47MB) |
Abstract
Latar Belakang: Teknik pemeriksaan radiografi pedis dengan indikasi fraktur menurut Long, Rollins and Smith, (2016), dapat digunakan proyeksi AP, proyeksi AP Axial, proyeksi AP Oblique (Medial Rotation) dan proyeksi Lateral. Menurut Lampignano and Kendrick, (2018), lebih merekomendasikan proyeksi AP (Dorsoplantar), dan proyeksi AP Oblique (Medial Rotation) dan proyeksi Lateral. Sedangkan Teknik pemeriksaan radiografi pedis dengan indikasi fraktur di Instalasi Radiologi RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa menggunakan proyeksi AP dan proyeksi Oblique (Medial Rotation). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Teknik pemeriksaan, alasan digunakannya proyeksi AP dan proyeksi Oblique (Medial Rotation). Metode: Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Waktu pengambilan data bulan April 2023. Subyek dari penelitian ini adalah satu dokter spesialis radiologi, dan tiga orang radiografer. Obyek dari penelitian ini adalah Teknik pemeriksaan radiografi pedis dengan indikasi fraktur. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah semua dokumen terkumpul kemudian membuat transkrip selanjutnya penulis mereduksi data dan pendapat informan kemudian penulis mengkaji dengan literature yang ada sehingga penulis menarik kesimpulan. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknik pemeriksaan radiografi pedis dengan indikasi fraktur di Instalasi Radiologi RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa menggunakan proyeksi AP dan proyeksi Oblique (Medial Rotation) disesuaikan dengan SOP (Standart Operasional Pemeriksaan). Proyeksi AP dengan central ray tegak lurus digunakan karena lebih mudah dalam pengaturan posisi pasien dan alat. Proyeksi Oblique dengan kemiringan obyek 450 digunakan karena dapat meminimalisir superposisi metatarsal dan lebih nyaman untuk positioning. Kesimpulan: Teknik pemeriksaan radiografi pedis dengan indikasi fraktur di Instalasi Radiologi RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa yaitu menggunakan proyeksi AP dengan arah sinar tegak lurus terhadap imaging plate. Kemudian proyeksi Oblique (Medial Rotation) dengan arah sinar tegak lurus terhadap imaging plate, dengan kemiringan obyek 450.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Proyeksi AP, Pedis, Fraktur, Radiologi |
Subjects: | R Medicine > RX Homeopathy |
Divisions: | Fakultas Kesehatan dan Keteknisian Medik > D3 Teknik Rontgen |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 06 Oct 2023 03:04 |
Last Modified: | 06 Oct 2023 03:04 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/2016 |
Actions (login required)
View Item |