HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN KUALITAS TIDUR PADA PASIEN HIPERTENSI DI RUMAH SAKIT PERMATA MEDIKA KOTA SEMARANG

HAKIM, MUHAMAD AINUL (2023) HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN KUALITAS TIDUR PADA PASIEN HIPERTENSI DI RUMAH SAKIT PERMATA MEDIKA KOTA SEMARANG. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (FULL TEXT)
MUHAMAD AINUL HAKIM.pdf - Published Version

Download (72MB)

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi merupakan suatu penyakit pembuluh darah yang mematikan. Salah satu manifestasi klinisnya adalah stres yang akan meningkatkan hormon kortisol kemudian mempengaruhi susunan saraf pusat, sehingga dapat mengganggu kualitas tidur penderita. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan kualitas tidur pada pasien hipertensi di RS. Permata Medika Kota Semarang. Metode: Penelitian kuantitatif non eksperimen ini menggunakan rancangan korelasional melalui pendekatan cross sectional. Sampel yang diambil sebanyak 40 responden dengan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan dua kuesioner yaitu KPDS dan PSQI. Analisis data menggunakan uji spearman rho dengan tingkat kesalahan α 0,05. Hasil: Dari hasil analisis univariat, tingkat stres normal sebanyak 26 orang (65%) dan kualitas tidur buruk sebanyak 17 orang (42,6%) menjadi kategori yang paling banyak dialami oleh responden. Hasil uji korelasi rank spearman antara variabel “tingkat stres” dengan “kualitas tidur” menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0.244 lebih besar dari nilai α 0,05. Kesimpulan: Berdasarkan hasil di atas dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan yang bermakna antara tingkat stres dengan kualitas tidur pada pasien hipertensi di RS. Permata Medika Kota Semarang. Sehingga diharapkan penelitian ini dapat dikembangkan lagi karena mengingat bahwa hipertensi, stres dan kualitas tidur itu memiliki keterkaitan satu sama lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Hipertensi, Tingkat stres, dan Kualitas Tidur
Subjects: R Medicine > RX Homeopathy
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 27 Jul 2023 07:58
Last Modified: 27 Jul 2023 07:58
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1950

Actions (login required)

View Item View Item