PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI DENGAN TERAPI LATIHAN PADA PNEUMONIA

PUTRI, ITOK SANDI PRADANI (2023) PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI DENGAN TERAPI LATIHAN PADA PNEUMONIA. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (FULL TEXT)
ITOK SANDI PRADANI PUTRI.pdf - Published Version

Download (42MB)

Abstract

Latar Belakang : Pneumonia juga salah satu penyakit infeksi yang mengenai saluran pernapasan bawah dengan tanda dan gejala seperti batuk dan sesak napas. Hal ini diakibatkan oleh adanya agen infeksius seperti virus, bakteri, mycoplasma (fungi), dan aspirasi substansi asing yang berupa eksudat (cairan) dan konsolidasi (bercak berawan) pada paru-paru. Peran fisioterapi pada kasus ini yaitu untuk mengembalikan aktivitas pasien dengan menggunakan terapi latihan berupa chest physioterapy, mobilisasi sangkar thorax, dan postural drainase. Metode : Karya Tulis Ilmiah ini bersifat studi kasus, mengangkat kasus pasien dan mengumpulkan data melalui proses fisioterapi. Modalitas yang diberikan adalah Terapi Latihan. Hasil : Penatalaksanaan Fisioterapi Dengan Terapi Latihan berupa chest physioterapy, mobilisasi sangkar thorax, dan postural drainase pada Pneumonia setelah dilakukan fisioterapi sebanyak empat kali didapatkan hasil adanya peningkatan mobilitas sangkar thorax, penurunan sesak napas, penurunan nyeri, dan edukasi kepada pasien tersampaikan. Kesimpulan : chest physioterapy, mobilisasi sangkar thorax, dan postural drainase yang diberikan kepada pasien dapat membantu meningkatkan mobilitas sangkar thorax, menurunkan sesak napas pasien, dan menurunkan nyeri pada pasien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pneumonia, chest physiotherapy, mobilisasi sangkar thorax, dan postural drainase.
Subjects: R Medicine > RX Homeopathy
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 27 Jul 2023 07:12
Last Modified: 27 Jul 2023 07:12
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1946

Actions (login required)

View Item View Item