Kusuma, Enggal Ponco (2023) Syndrome e.c Spondylosis Cervicalis C4-C6 dengan Infrared, Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation dan Strengthening Exercise. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.
Text (FULL TEXT)
Enggal Ponco Kusuma.pdf - Published Version Download (47MB) |
Abstract
Spondilosis Cervical merupakan suatu penyakit degeneratif yang umum pada tulang cervical. Hal ini paling sering disebabkan oleh perubahan pada diskus intervertebral akibat perubahan usia. Secara klinis ditemukan adanya nyeri pada leher dan bahu, nyeri suboccipital, dan cervical spondylotic myelopathy (CSM). Pada kasus ini sangat sulit untuk disembuhkan karena berkaitan dengan adanya perubahan antar vertebra. Menurut penelitian sekitar 20%-70% menunjukan bahwa populasi manusia pernah mengalami nyeri leher sekali seumur hidup. Insidensi atau angka kejadian nyeri leher meningkat seiring bertambahnya usia, dan kejadian sindrom leher atau cervical syndrome umumnya terjadi pada wanita yang berusia sekitar 50 tahun ke atas. Metode: Karya Tulis Ilmiah ini bersifat studi kasus, mengangkat kasus pasien dan mengumpulkan data melalui proses fisioterapi. Modalitas yang diberikan adalah Infra Red, Tens dan Terapi Latihan. Hasil: Setelah dilakukan fisioterapi sebanyak empat kali didapatkan hasil adanya penurunan rasa nyeri, spasme, peningkatan otot dan peningkatan lingkup gerak sendi, serta peningkatan kemampuan fungsional. Kesimpulan: Infra Red, Tens dan Terapi Latihan yang diberikan pasien dapat membantu menurunkan nyeri, spasme, peningkatan otot dan peningkatan lingkup gerak sendi, serta peningkatan kemampuan fungsional.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Spondilosis Cervical, Infra Merah, TENS, dan Terapi Latihan |
Subjects: | R Medicine > RX Homeopathy |
Divisions: | Fakultas Kesehatan dan Keteknisian Medik > D3 Fisioterapi |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 27 Jul 2023 06:54 |
Last Modified: | 27 Jul 2023 06:54 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1945 |
Actions (login required)
View Item |