ALFIANDI, MUHAMMAD RIFQI (2023) RANCANG BANGUN DIGITAL SPIROMETER DENGAN METODE FORCED VITAL CAPACITY (FVC) DAN STATUS KESEHATAN PARU-PARU. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.
Text (FULL PAPER)
Muhammad Rifqi A .pdf - Published Version Download (50MB) |
Abstract
Spirometer adalah alat untuk mengukur aliran udara yang masuk dan keluar dari paru-paru dan dicatat dalam grafik volume per waktu. Fungsi spirometer pada dasarnya untuk mengukur kerja paru-paru manusia. Alat ini mengukur kemampuan paru-paru saat manusia bernafas dengan menarik dan menghembuskan nafas/udara. Kemampuan ini dipengaruhi oleh adanya penyakit dalam paru-paru. Oleh karena itu pada penelitian ini dirancang alat digital spirometer dengan sistem penyimpanan data dan status kesehatan paru-paru. Alat ini dirancang menggunakan sensor MPX10DP yang akan di aplikasikan untuk menghitung kapasitas vital paksa paru-paru. Data dan hasil pengukuran volume paru-paru akan diolah mikrokontroler lalu ditampilkan di LCD dan data akan tersimpan ke SD Card. Hasil pengukuran/pengujian dari modul spirometer dengan metode pengukuran kapasitas vital paksa (FVC) menggunakan syringe calibrator merk Chest berkapasitas 3 Liter, didapatkan keakurasian alat sebesar 99,67%.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Spirometer, MPX10DP, Kapasitas Vital Paksa (FVC), Syringe Kalibrator |
Subjects: | R Medicine > RV Botanic, Thomsonian, and eclectic medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan dan Keteknisian Medik > D3 Teknik Elektro Medik |
Depositing User: | Admin Cakep Perpus |
Date Deposited: | 09 Feb 2023 04:31 |
Last Modified: | 09 Feb 2023 06:15 |
URI: | http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1889 |
Actions (login required)
View Item |