HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN KINERJA PERAWAT DALAM MENERAPKAN ASUHAN KEPERAWATAN DI RUANG BAITUL IZZAH 1 DAN 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

MUNAWIROH, LUTFIYATUL (2022) HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN KINERJA PERAWAT DALAM MENERAPKAN ASUHAN KEPERAWATAN DI RUANG BAITUL IZZAH 1 DAN 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (FULL PAPER)
LUTFIYATUL MUNAWIROH.pdf - Published Version

Download (47MB)

Abstract

Latar Belakang : Kecerdasan emosional merupakan sebuah konsep yang memiliki konsep multidimensi yang menggabungkan antara kognisi dengan emosi dalam sarana komunikasi. Kecerdasan emosional perawat memiliki efek langsung pada kualitas pelayanan yang diberikan. Oleh karena itu perawat yang memiliki kecerdasan emosional yang tinggi dapat memberikan layanan yang berkualitas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya hubungan antara kecerdasan emosional dengan kinerja perawat dalam menerapkan asuhan keperawatan di ruang Baitul Izzah 1 dan 2 RSI Sultan Agung Semarang. Metode : Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan analitik cross sectional. Instrumen penelitian ini menggunakan 2 instrumen yaitu kecerdasan emosional dan kinerja perawat yang sudah diuji validitas dan reliabilitas oleh peneliti lain. Teknik pengambilan sampel penelitian ini menggunakan Total Sampling yaitu seluruh perawat pelaksana yang bertugas di ruang Baitul Izzah 1 dan 2 RSI Sultan Agung Semarang yang berjumlah 47 responden. Analisa Bivariat dalam penelitian ini menggunakan uji statistik dengan uji Rank Spearman. Hasil : Didapatkan hasil nilai p value = 0.000 dan nilai rho = 0,963, Ha diterima. Hal ini menunjukkan ada hubungan antara kecerdasan emosional dan kinerja perawat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Asuhan Keperawatan, Kinerja Perawat, Kecerdasan Emosional
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 02 Dec 2022 08:31
Last Modified: 30 Jan 2023 02:23
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1801

Actions (login required)

View Item View Item