PENERAPAN TERAPI HIPNOSIS LIMA JARI UNTUK MENURUNKAN ANSIETAS PADA PASIEN HIPERTENSI DI KELURAHAN KRAPYAK SEMARANG

APRIYANDI, AGI (2022) PENERAPAN TERAPI HIPNOSIS LIMA JARI UNTUK MENURUNKAN ANSIETAS PADA PASIEN HIPERTENSI DI KELURAHAN KRAPYAK SEMARANG. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (FULL PAPER)
AGI APRIYANDI.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Kesehatan jiwa adalah suatu kondisi sehat emosional, psikologis, dan sosial yang terlihat dari hubungan interpersoal yang memuaskan prilaku dan koping idividu efektif, konsep diri yang positif dan kestabilan emosional. Ansietas dapat memicu terjadinya peningkatan adrenalin yang berpengaruh pada aktivitas jntung ya itu terjadinya vasokonsriksi pembuluh darah dan dapat meingkatan tekanan darah. Salah satu masalah kesehatan yang dapat menyebabkan ansietas adalah penyakit hipertensi dan aspek- aspek psikologis yang menyertainya. Dampak dari ansietas dapat mempengaruhi stimulasi sistem saraf simpatis, yang meningkatkan frekuensi darah, curah jantung dan tahanan vaskular perifer, selain itu memacu jantung berdenyut lebih cepat serta lebih kuat, sehingga tekanan darah akan meningkat. Dan apabila tidak segera diatasi dapat menyebabkan perndarahan. Ansietas klien hipertensi semakin meningkat dengan kurangnya pengetahuan tentang perawatan penyakit hipertensi yang dideritanya. Salah satu cara untuk menurunkan ansietas yaitu Penerapan terapi hipnosis lima jari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan Terapi hipnosis lima jari menurunkan ansietas pada pasien hipertensi. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode deskriptif menggunakan lembar kuesioner kecemasan yang berisi data pengukuran kecemasan dengan menggunakan instrument skala ansietas Hamilton (Hamilton Rating Scale FoAnxiety (HRS-A)) dan standar prosedur terapi hipnosis lima jari. Pemberian terpi hypnosis lima jari dapat menurunkan kecemasan terhadap pasien hipertensi. Ada perubahan tingkat kecemasan pada kedua subjek penelitian setelah di berikan terpi hypnosis lima jari selama tiga hari. Terapi hypnosis lima jari di lakukan sebanyak dua kali dalam sehari yaitu pada pagi hari dan malam hari sebelum subjek tidur. Sehingga pemberian terapi hypnosis lima jari mampu menurunkan kecemasan atau ansietas pada pasien penderita hipertensi ketika mengetahui tekanan darahnya meningkat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: ansietas, hipertensi, terapi hipnosis lima jari
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > D3 Keperawatan
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 02 Dec 2022 03:29
Last Modified: 26 Jan 2023 03:58
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1778

Actions (login required)

View Item View Item