ALAT DETEKSI SUHU BADAN NON KONTAK BERBASIS ARDUINO NANO

NURRAHMAN, AKBAR RIAN (2022) ALAT DETEKSI SUHU BADAN NON KONTAK BERBASIS ARDUINO NANO. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (FULL PAPER)
AKBAR RIAN NURRAHMAN.pdf - Published Version

Download (36MB)

Abstract

Menjaga Kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi kehidupan terutama di masa pandemi COVID-19 sekarang. Salah satu protokol kesehatan yang diberlakukan oleh pemerintah adalah dengan mendeteksi suhu tubuh. Untuk mengetahui suhu tubuh seseorang tanpa melakukan kontak tubuh dan dilakukan secara cepat dapat menggunakan termometer non kontak. Termometer non kontak adalah termometer yang menggunakan sensor inframerah sebagai media. Sensor inframerah menangkap gelombang inframerah yang dipancarkan oleh tubuh manusia.Tujuan penelitian ini yaitu untuk merancang sebuah alat deteksi suhu badan non kontak berbasis arduino yang dapat digunakan untuk memudahkan proses pengecekan kesehatan khususnya pada suhu tubuh atau badan seseorang. Sistem alat ini berbasis arduino nano.Input menggunakan sensor suhu inframerah MLX90614 yang diarahkan ke objek.Data yang dibaca sensor merupakan data analog yang diolah menggunakan arduino nano.Selanjutnya data akan ditampilkan pada LCD dengan tampilan berupa suhu dalam satuan derajat celcius secara real time.Data yang di dapat hanya digunakan untuk memantau suhu tanpa bias memberikan input untuk system hardware lain. Pada pengujian kinerja alat deteksi suhu badan non kontak berbasis arduino nano ini memiliki tingkat keakurasian sebesar 98,05%. Nilai tersebut diperoleh dengan kondisi alat dan objek berjarak antara 1-5cm. Maka dapat disimpulkan bahwa alat deteksi suhu badan non kontak berbasis arduino nano tersebut data pengukurannya dipengaruhi oleh jarak dan suhu di sekitar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Deteksi Suhu, Arduino Nano,Sensor MLX90614
Subjects: R Medicine > RV Botanic, Thomsonian, and eclectic medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan dan Keteknisian Medik > D3 Teknik Elektro Medik
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 24 Nov 2022 07:46
Last Modified: 24 Nov 2022 07:46
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1765

Actions (login required)

View Item View Item