PENERAPAN SENAM KAKI DIABETIK UNTUK PENURUNAN KADAR GULA DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELITUS DI RSUD DR. H SOEWONDO KENDAL

PRATIWI, FENITA BELA (2022) PENERAPAN SENAM KAKI DIABETIK UNTUK PENURUNAN KADAR GULA DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELITUS DI RSUD DR. H SOEWONDO KENDAL. Diploma thesis, Universitas Widya Husada Semarang.

[img] Text (Full Paper)
FENITA BELA PRATIWI.pdf - Published Version

Download (38MB)

Abstract

Latar belakang: Diabetes Melitus merupakan kelompok gangguan metabolik heterogen yang menyebabkan hiperglikemia, yang diakibatkan karena ketidakadekuatan produksi insulin, ketidakadekuatan sekresi insulin, atau kombinasi keduannya, terjadinya komplikasi dari kasus diabetes melitus tersebut juga akan terus meningkat, untuk mencegah terjadinya komplikasi pada pasien diabetes melitus maka perlu di lakukan terapi yang sesuai dengan 5 pilar diabetes melitus, salah satu pilar diabetes melitus yaitu dengan senam kaki. Senam kaki dapat memperbaiki sirkulasi darah sehingga nutrisi ke jaringan lebih lancar, memperkuat otot-otot kecil, mencegah kelainan bentuk kaki, menguatkan otot betis dan otot paha dan dapat menurunkan glukosa darah serta mengatasi keterbatasan gerak sendi yang sering dialami oleh penderita diabetes melitus Tujuan: Mengidentifikasi manfaat senam kaki diabetik untuk penurunan kadar gula darah pada penderita Diabetes Melitus di RSUD dr. H Soewondo Kendal Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian studi kasus. Penelitian eksperimental adalah suatu penelitian dengan melakukan kegiatan percobaan, yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang timbul sebagai akibat dari adanya perlakuan tertentu. Hasil: Penelitian ini dilakukan di RSUD dr. H Soewondo Kendal. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan pada tanggal 6 Juni 2022 sampai dengan tanggal 19 Juni 2022 Responden penelitian ini adalah klien yang menderita diabetes, orang dewasa sampai lansia dengan rentan usia sekitar 30 tahun – 70 tahun, dan bersedia menjadi responden selama ± 3 hari. Terdapat 4 pasien yang menderita diabetes melitus, memiliki riwayat sakit hipertensi dan tidak mengkonsumsi obat – obatan serta bersedia menjadi responden. Penelitian ini dilakukan dengan pemberian penerapan senam kaki diabet intensitas moderat (60-70 maksimum heart rate), durasi 30-60 menit, dengan frekuensi 3-5 kali per minggu. Kesimpulan: Kadar gula darah sebelum diberikan intervensi peneraapan senam kaki diabet: penerapan senam kaki diabet setelah diberikan intervensi mengalami penurunan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Senam kaki Diabetik, Kadar Gula Darah, Diabetes Melitus
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Keperawatan Bisnis dan Teknologi > Pendidikan Profesi Ners
Depositing User: Admin Cakep Perpus
Date Deposited: 18 Oct 2022 06:59
Last Modified: 30 Jan 2023 03:21
URI: http://eprints.uwhs.ac.id/id/eprint/1522

Actions (login required)

View Item View Item